Hukum Faraday pada Elektrolisis

Selamat Datang kembali di blog freemathlearn. Blog yang membahas seputar matematika dan ilmu sains lainnya. Baiklah untuk kali ini akan kita bahas mengenai Hukum Faraday pada Elektrolisis. Silakan disimak ya guys!
>
Hukum Faraday pada Elektrolisis yaitu hukum I Faraday dan hukum II Faraday. Hukum I Faraday yang dirumuskan sebagai berikut:
Keterangan :
w= massa zat (g)
e= massa ekuivalen atau valensi atau (Mr / valensi)
i= kuat arus (A)
t= waktu (s)
F= tetapan Faraday = 96.500 coulomb
1 F = 1 mol electron

Contoh soal hukum I faraday :

1). Berapakah massa tembaga yang diendapkan di katode pada elektrolisis larutan CuSO4 dengan menggunakan arus 2 A selama 20 menit. (Ar Cu = 63,5 g/mol)

Penyelesaian :
*). Dikatode terjadi reaksi reduksi Cu2+ menjadi Cu:
Cu2+(aq)+2eCu(s)
t= 20 menit = 1.200 s .
Loading...
*). Menentukan massa (w) :
w=eitF=63,5g/mol2×2A×1.200s96.500 coulumb=0,79 g

Untuk 2 elektrolit atau lebih yang dielektrolisis dengan jumlah arus yang sama berlaku Hukum II Faraday, yang berbunyi:
Jika arus dialirkan ke dalam beberapa sel elektrolisis maka jumlah zat yang dihasilkan pada masing-masing elektrodenya sebanding dengan massa ekuivalen masing-masing zat tersebut.
Sehingga dapat dirumuskan:
wAwB=eAeB
Keterangan:
wA= massa zat A
wB= massa zat B
eA= massa ekuivalen zat A
eB= massa ekuivalen zat B

Contoh soal hukum II Faraday :

2). Jika 2 buah sel elektrolisis yang masing-masing mengandung elektrolit AgNO3 dan CuSO4 disusun seri dengan menggunakan arus yang sama, dihasilkan 2,5 g Ag. Berapakah massa Cu yang diperoleh? (Ar Cu= 63,5 g/mol, Ar Ag = 108 g/mol)

Penyelesaian :
wCuwAg=eCueAgwCu=wAg×eCueAg=2,5×63,52108=0,738
Jadi, massa Cu yang diendapkan pada katode adalah 0,73 g.

Demikian pembahasan materi Hukum Faraday pada Elektrolisis dan contoh-contohnya..


Nah itulah tadi telah diuraikan mengenai Hukum Faraday pada Elektrolisis. Bagaimana, silakan berkomentar atau kritik, saran ataupun tambahan dari kamu. Kita tahu kita bukan yang sempurna, siapa tahu kamu lebih dan bisa berbagi. Ditunggu komentarnya guys.
Loading...

   

Related Posts