Sifat Sifat dan Pembuatan Keton

Selamat Datang kembali di blog freemathlearn. Blog yang membahas seputar matematika dan ilmu sains lainnya. Baiklah untuk kali ini akan kita bahas mengenai Sifat Sifat dan Pembuatan Keton. Silakan disimak ya guys!
>
Loading...
Sifat-sifat dan pembuatan senyawa keton adalah materi berikutnya yang akan kita bahas yang berkaitan dengan senyawa keton atau alkanon. Untuk sifat-sifat keton kita bagi menjadi dua yaitu sifat fisik keton dan sifat kimia keton. Kemudian seperti biasa kita bahas pembuatan senyawa keton secara tersendiri.

Sifat-sifat Senyawa Keton

Sifat fisik keton

Keton merupakan senyawa yang bersifat polar. Senyawa ini dapat membentuk ikatan hidrogen, sehingga dengan bobot molekul rendah dapat larut dalam air. Tetapi karena keton tidak dapat membentuk ikatan hidrogen dengan senyawa yang lainnya, maka titik didihnya lebih rendah dari alkohol yang sesuai. Berikut ini tabel tititk didih beberapa senyawa keton:
Secara terbatas, keton dapat mensolvasi ion. Contoh NaI dapat larut dalam aseton.

Sifat kimia keton

Keton dapat mengalami reaksi-reaksi kimia sebagai berikut:
1). Bila keton direduksi akan menghasilkan alkohol sekunder. Reaksi ini juga disebut sebagai reaksi adisi hidrogen (H$_2$).
2). Adisi natrium bisulfit
3). Keton tidak dapat dioksidasi oleh pereaksi Fehling dan Tollens. Inilah yang membedakan keton dengan aldehida.
Berikut ini perbedaan sifat fisik dan sifat kimia dari senyawa keton dengan aldehid.

Pembuatan Senyawa Keton

Senyawa keton dapat dibuat dengan beberapa cara, yaitu:
1. Reaksi oksidasi senyawa alkohol sekunder dengan oksidator KMnO$_4$ atau K$_2$Cr$_2$O$_7$
2. Oksidasi Oppenauer, yaitu dengan cara penggodokkan alkohol sekunder dengan aluminium-t-butoksida dan aseton yang berlebihan menghasilkan dehidrogenasi alkohol (Fieser dan Fieser, 1964: 177).
3. Pirolisis dari garam logam. Jika kalsium asetat dipanaskan dengan kuat akan mengalami penguraian menjadi aseton dan kalsium karbonat.

       Demikian pembahasan materi Sifat-sifat dan Pembuatan Keton dan contoh-contohnya..


Nah itulah tadi telah diuraikan mengenai Sifat Sifat dan Pembuatan Keton. Bagaimana, silakan berkomentar atau kritik, saran ataupun tambahan dari kamu. Kita tahu kita bukan yang sempurna, siapa tahu kamu lebih dan bisa berbagi. Ditunggu komentarnya guys.
Loading...